Berita

Chip Terkecil Didesain Bisa Ditelan

JAKARTA, alumniITS – Perangkat mobile hadir semakin kecil dan tipis. Wajar jika chip prosesor pun makin lama muncul dengan bentuk yang makin kecil dan tipis.

Salah satunya adalah Kinetis KL02. Dilansir dari laman Phone Arena, Kamis (28/2/2013), chip buatan Freescale ini hanya berukuran 1,9 mm x 2,2 mm.

Chip ini merupakan unit microcontroller yang dilengkapi dengan RAM, ROM clock, juga unit pengendali I/O, yang memungkinkannya bekerja seperti layaknya komputer.

Meski begitu, kekuatannya terbilang minimalis, yaitu hanya 32 bit dengan kekuatan 48 MHz, RAM 4 KB, dan kapasitas penyimpanan internal 32 KB. Tapi Anda mesti lihat manfaat ini dari sudut pandang lain. Sebab, ini bisa digunakan sebagai chip yang ditelan dan masuk ke tubuh Anda.

“Kami sedang bekerja dengan konsumen dan mitra kami untuk menghadirkan teknologi untuk produk mereka, yang bisa ditelan. Tapi kami tak bisa memberikan komentar terkait produk yang belum diumumkan tersebut,” kata Steve Tateosian, Manajer Marketing Produk Global di Freescale.

Dampaknya terhadap industri medis pun akan besar. Ini bisa digunakan sebagai obat pencegah suatu penyakit dan mendeteksi kondisi tubuh, langsung dari dalam.

KL02 pun berharga murah, hanya 75 sen per chip. Tentu ini akan berkembang menjadi ‘otak’ untuk berbagai perangkat lain. Misalnya saja, chip ini bisa digunakan di sepatu untuk melacak langkah kaki per hari. Chip ini juga bisa dipasang di pipa-pipa dalam jarak tertentu, untuk mendeteksi kebocoran. ([email protected])