Fokus

Semarak Temu Alumni Emas ITS

Perhelatan Temu Emas Alumni ITS berjalan dengan sukses dan lancar, meskipun acara sedikit terlambat. Rangkaian acara yang disiapkan oleh panitia sungguh luar biasa, sampai jam 23.00 wib alumni ITS belum beranjak dari tempat duduknya.

Gedung Robotika ITS penuh sesak dengan alumni ITS yang hadir, sebagian terpaksa berdiri karena tidak kebagian tempat duduk. Kayaknya alumni ITS enggan untuk duduk di tenda yang sudah disiapkan di halaman gedung Robotika ITS bagi yang tidak kebagian tempat duduk didalam gedung, karena memang suasan di dalam Gedung Robotika sungguh semarak. Yang tidak kalah serunya adalah suara fraksi balkon (istilah di DPR) mulai pukul 22.00 wib. Ternyata suara riuh dari balkon lantai 2 adalah para suporter finalis ITS Mencari Bakat Memang acara Temu Emas Alumni ITS 2010 ini sangat padat dan rangkaian acara sangat panjang. Ini bisa dimaklumi karena momentum 50 th hanya datang sekali.

Tepat pukul 18.00 wib, para undangan mulai berdatangan ke lokasi Temu Alumni ITS 2010, setelah registrasi para undangan dipersilahkan untuk mencicipi rombong makanan yang berisi berbagai menu masakan khas Surabaya. Tentunya seorang alumni ITS tidak bisa mencoba belasan jenis menu makanan, karena keterbatasan perut masing-masing. Acara dimulai pukul 19.30 yang diawali dengan sambutan-sambutan antara lain dari Ketua Panitia Temu Emas Alumni ITS Cak Erlangga Satriagung, Sambutan Ketua IKA ITS Cak Dwi Soetjipto, Sambutan Wakil Ketua Senat IKA ITS Cak Mukhayat dan Sambutan Rektor ITS Cak Priyo Suprobo. Acara dibuka secara resmi dengan pemukulan gong secara bersama oleh Ketua IKA ITS dan Rektor ITS.

Berbagai hiburan, atraksi seni dan sebagainya mengalir tidak henti menghibur alumni ITS yang hadir dengan dipandu oleh MC yang mantan seorang Menteri 2 periode yaitu Cak Lontong (Menteri di acara Republik Mimpi). Dari MC saja sudah muncul lawakan yang membuat hadirin tertawa terbahak-bahak, dan semakin terawa lagi dengan acara hiburan dari Loedrok Toegoe Pahlawan dengan parodi musiknya.

Pukul 20.30 wib semua kursi baru terisi dan sebagian alumni ITS berdiri, telisik punya telisik ternyata sebagian baru mengadakan reuni Angkatan dll. Memang momentum 50 th ITS ini banyak sekali reuni-reuni yang dilaksanakan secara spontan ataupun dilembagakan. Pada Sabtu pagi dibeberapa jurusan seperti Elektro dll dilaksanakan temu alumni jurusannya, lalu di hari Minggu jurusan Teknik Kimia ITS mengadakan acara temu alumni.

Tepat pukul 22.00 wib bergemuruh suara dari dalam gedung Robotika, yang merupakan suara dari suporter finalis ITS Mencari Bakat, sesaat setelah acara ini akan dimulai. Sebagai juri antara lain adalah Cak Joko Eko Suprastowo (anggota Senat IKA ITS), Cak Dwi Soetjipto (Ketua Umum PP IKA ITS), Cak Priyo Suprobo (Rektor ITS).

Diluar acara juga tidak kalah semaraknya, karena berdiri berbagai stand kegiatan antara lain Stand IKA ITS, Stand BNI, Stand BEM ITS dan berbagai stand lainnya. Serta tentunya kotak-kota amal untuk sumbangan korban bencana di Indonesia.

Yang menarik tentu adalah Stand IKA ITS, karena di stand ini dapat didapatkan berbagai informasi, seperti Foto-foto Mantan Ketua Umum IKA ITS sejak pendirian sampai sekarang, Peta distribusi pengurus wilayah, brosur dana abadi ITS, brosur YTUB, brosur ProLead (Leadership Program). Ada juga banner Facealumni.com beserta 3 unit Laptop untuk alumni ITS yang ingin daftar secara online, juga diberikan gratis majalah IKA ITS edisi khusus Nopember 2010. Para alumni ITS juga bisa mendapatkan stiker seharga Rp 5.000 yang mencirikan seorang alumni ITS, kaos dan dapat pula di beli Buku Direktori Alumni ITS 2010 serta Buku Inspiring To Success.

Temu Emas Alumni ITS 2010 merupakan temu alumni yang paling semarak sepanjang ITS berdiri, namun dari kesemarakan tersebut alumni ITS tetap menunjukkan empati terhadap bencana alam yang menimpa Indonesia dengan adanya upaya menggalang dana untuk disumbangkan serta do'a yang khidmat.

Makna yang lebih mendalam tentunya adalah “Makna dari 50 tahun ITS”, artinya ITS dan alumninya dituntut untuk lebih memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara, masyarakat sekitar dan lainnya. Melalui kontribusi nyata inilah, maka kebesaran 50 th ITS memiliki makna yang mendalam serta akan dirindukan oleh masyarakat luas.

Vivat ITS….Vivat IKA ITS…..Vivat Alumni ITS.

 

 

 

 

 

 

ÂÂ