Berita

Versi Baru Chrome Diperkuat DNT

CALIFORNIA, alumniITS:
Google telah meluncurkan versi baru browser web populernya, Chrome, yang diperkuat dengan dukungan Do Not Track (DNT). Peselancar dunia maya pun sudah bisa mengunduh peramban versi baru yang disebut Chrome 23.
 
Dilansir dari Tech Radar, Kamis (8/11/2012), Chrome 23 mengikuti jejak pesaingnya yakni Internet Explorer, Firefox, Safari, dan Opera, karena kini pengguna bisa menentukan apakah aktivitas online mereka ingin dilacak atau tidak oleh  website dan pengiklan. Seperti yang dijanjikan raksasa mesin pencari itu pada awal tahun, pengguna yang menggunakan Chrome 23 kini bisa mengaktifkan protokol DNT.
 
“Rilis terbaru ini juga mencakup pilihan untuk mengirim permintaan “do not track” ke website dan layanan web. Keefektifan permintaan itu tergantung respon dari website dan layanan, sehingga Google bekerjasama dengan pihak lain untuk menanggapi permintaan pengguna di kemudian hari,” demikian pernyataan resmi Google Chrome Blog.
 
Jauh sebelum Chrome, Microsoft menjadi perusahaan pertama yang mengadopsi standar DNT ketika menghadirkannya secara default di Internet Explorer 10. Setelah itu, saingan Internet Explorer dengan cepat mengikuti langkah Microsoft. (endy – [email protected])