Berita

Tablet 10 Inci Mampu Lengserkan Fungsi Notebook


JAKARTA, alumniITS:
Pengamat Telekomunikasi, Teguh Prasetya, mengatakan bahwa tablet berukuran 10 inci akan menjadi perangkat gadget yang lebih dipilih oleh pengguna, ketimbang notebook. Fenomena ini diyakininya, sebab fungsi tablet yang lebih bergaya dan menyenangkan untuk digunakan.

Fungsi Notebook kini makin tergeser oleh Tablet.  Fenomena tersebut diyakini karena fungsi Tablet lebih fun, lebih stylish dan tentunya sarat dengan fungsi-fungsi hiburan.

“Tablet 10 inci akan menjadi trend pada 2013 karena masyarakat sudah teredukasi menggunakan Tablet. Disamping itu, Tablet 10 inci benar-benar bisa mengakomodir kegiatan kantoran ,” ungkap Teguh Prasetya, dalam siaran persnya yang diterima redaksi di Jakarta, Senin (3/12).

Ia yakin dengan layar yang semakin besar, fungsi tablet akan lebih optimal dan lebih nyaman untuk pengguna. Layar tablet ini, menurutnya, terutama yang memiliki ukuran 9.7 inci sampai 10 inci.

Ditegaskan Teguh karena layar dengan ukuran 10 inci sangat memberikan kenyamanan. Selain itu, pengguna bisa mengedit dokumen, presentasi dan hal yang berhubungaan dengan aktivitas kantor.

”Saya kira Tablet layar besar akan menjadi kebutuhan utama pengguna. Untuk membaca buku dan majalah digital lebih pas. Apalagi jika harganya sangat terjangkau, diprediksi akan ada migrasi pengguna Tablet 7 inci ke 10 inci sekitar 30 – 35 persen pada 2013,” jelasnya.

Saat ini, menurut Teguh, yang bermain di layar 10 inci dapat dihitung dengan jari, misalnya iPad. Hanya saja, lanjutnya iPad kurang bersabat harganya. Apalagi untuk konsumen dengan segmen C+ dan B.

“Masyarakat kita kebanyakan yang berada di kelas C+ ingin merasakan Tablet layar lebar dengan harga yang terjangkau. Katakanlah istilahnya “iPad murah”. Jika ada produk tablet seperti iPad namun harganya bersahabat, ini akan menjadi pasar yang dahsyat,” jelas Teguh. (endy – [email protected])