Berita

Pengguna Internet China Tinggi, Infrastrukturnya Rendah

BEIJING, alumniITS.com – Setelah membuka diri pada dunia global, China memiliki penetrasi yang tinggi di ranah internet. Tercatat sekitar 42 persen dari 1,4 milyar penduduk China telah terhubung internet.

Meskipun diberikan pembatasan dari akses global ternyata penduduk China telah bisa mencicipi nikmatnya terkoneksi
internet. Di tahun 2012, sekitar 564 juta penduduk telah menjadi pengguna internet.

Jumlah itu mengalami lonjakan sekitar 10 persen dari tahun sebelumnya. Bahkan, jumlah pengguna internet di China akan terus mengalami pertumbuhan.

Sebuah infografik buatan perusahaan pengembangan web, MWI yang disuguhkan laman Mashable, Rabu (24/4) memperlihatkan pertumbuhan kelas pengguna internet maupun peluang bisnisnya di China.

Bisnis di China memang tak bisa dianggap remeh. Negara dengan jumlah penduduk terbanyak dunia itu menduduki posisi sebagai negara dengan ekonomi terbesar kedua dunia.

Menurut laporan dari China Internet Network Information Center, pengguna internet mobile di China meningkat dari 69,3
persen di akhir tahun 2011 menjadi 74,5 persen pada akhir tahun lalu.

Selain itu, negeri tirai bambu ini juga memiliki 309 juta pengguna microblog pada tahun lalu. Masyarakat di China pun hobi
belanja, wajar bila sekitar 242 juga penduduknya telah berbelanja secara online.

Meskipun jumlah penggunanya internet yang semakin luas, tapi infrastruktur di negeri ini masih tetap tertinggal. Hal itu
mengakibatkan, kurang tersedianya penyimpanan maupun perusahaan pemasaran online. MWI menyebut ini sebagai peluang bagi perusahaan asing untuk mencoba masuk ke pasar besar yang dimiliki China. ([email protected])